5 Ide Kemasan Kue Kering yang Fantastis!
Ide kemasan kue kering yang mana yang akan kamu pilih? Sebagai salah satu kebutuhan lebaran, kue kering menjadi peluang bisnis yang menggiurkan. Maka tidak mengherankan, persaingan bisnis kue kering juga kompetitif.
Tidak peduli seberapa lezatnya kue kering buatanmu, masih ada kemungkinan orang tidak tertarik membelinya. Inilah mengapa kue kering yang dijual harus juga dikemas dengan tampilan yang menarik.
Kemasan adalah segalanya, terutama jika kamu adalah pemain baru di bisnis ini. ide kemasan kue kering kamulah yang membuat orang berhenti dan memutuskan membelinya daripada merek lain di rak toko kue.
Lalu, bagaimana kemasan kue kering yang efektif? Twin Digital mengulasnya di bawah ini!
Terbuat Dari Apa Kemasan Kue Kering?
Kemasan kue kering umumnya terbuat dari plastik dan akrilik. Kue kering biasanya dikemas di toples berbahan plastik, kaca, atau akrilik. Ada juga kue kering yang dikemas hanya menggunakan plastik bening. Ini adalah ide kemasan kue kering yang terlalu membosankan!
Untuk menunjukkan keunggulan produk, kamu harus mengemas kue kering dengan salah satu pilihan yang lebih sehat di pasaran. Bukan hanya sehat, ini juga membuat kesegaran kue kering terjaga 100% sepanjang waktu.
Kombinasi warna memainkan peran yang sangat penting dalam pengemasan kue kering. Oleh karena itu, kamu harus memilih warna dan desain yang menarik. Kemasan luas haruslah menjadi pembuka mata agar pelanggan mengambil, membeli, dan memakannya.
Pengemasan Kue Kering yang Efektif
Bagaimana cara mengirim kue kering agar tidak hancur? Kamu mungkin menyadari bahwa kemasan kue kering yang baik dapat membantu menjaga kesegaran kue tersebut. Saat kamu memikirkan ide kemasan kue kering yang tepat, kamu akan dapat menghindari masalah yang membuat calon pelanggan kamu ragu untuk membeli kue buatan sendiri seperti kue basi, kue remuk, hingga kue kering yang hancur.
1. Gunakan Box dengan Lapisan Terbuka
Pengemasan dengan window box selalu menjadi pilihan terbaik bagi sebagian penjual. Lapisan jendela pada kotak kue dapat membuat orang melihat apa yang ada di dalam kotak tersebut. Hal ini sangat baik dari segi marketing. Mengapa? Sebab orang cenderung membeli apa yang menarik dari pandangan mata mereka.
2. Gunakan Kotak Kue Custom
Kotak kue yang di-custom khusus juga menjadi pilihan yang tepat. Tahukah kenapa? Pertama, kotak kue custom nampak sangat lucu. Siapa sih yang nggak suka pengemasan kue yang lucu? Apalagi jika anak-anak melihatnya. Kedua, kotak-kotak ini mudah diberi label dengan logo kamu atau bahan branding lainnya. Dengan paper box custom, kamu dapat memilih desain yang sesuai dengan merek kamu. Ini benar-benar dapat membuat calon pelanggan menjangkau produk sekaligus mengenal merek kamu.
3. Gunakan Kotak Pemisah untuk Rasa yang Berbeda
Jika menyediakan varian kue yang bisa dicustom. Kamu mungkin kesulitan menjaga semuanya dalam satu kotak. Kotak dengan fitur pemisah berbagai varian rasa adalah opsi yang paling tepat. Box ini tidak hanya menjaga kue kering agar tidak hancur dan rusak saat pengiriman, tetapi juga memungkinkan kamu menampilkan dua atau lebih jenis kue kering yang berbeda sekaligus. Ide kemasan kue kering yang menarik kan.
4. Gunakan Kotak Berlogo untuk Branding yang Lebih Baik
Mencari ide kemasan kue kering yang membuat produk kamu semakin menarik? Cetak logo brand kamu pada kotak yang didesain khusus. Coba pikirkan, daripada kamu mengemas kue kering kamu dengan plastik bening, bukankah kamu lebih suka memasukkannya ke dalam kotak dengan logo brand? Ini tidak hanya membuat produk kamu terkesan premium, namun juga membuat produk menonjol dari semua kue dengan kemasan membosankan lainnya.
5. Tambahkan Pita dan Label Paket yang Dipersonalisasi
Pita dan sticker seal selalu menjadi ide kemasan kue kering yang bagus untuk mengemas kue kering. Apakah kamu menjual kue kering, cookies, cupcakes, atau jenis kue lainnya, mengikatkan pita atau label di sekitar kotak akan membuatnya terlihat lebih mewah. Pelanggan kamu pasti merasa spesial ketika mendapatkan suguhan istimewa.
Jika kamu membutuhkan produk label kemasan custom, kamu bisa dapatkan dengan harga yang paling kompetitif di Twin Digital pada link ini.
Tertarik Membeli Produk Twin Digital?
Temukan Twin Digital di:
Situs web: twindigital.id
Situs Blog : twindigital.co.id
Facebook. : twindigitalprinting
Instagram: twindigital.id
Tiktok: twindigital.id
Shopee: Twin Digital Printing dan Twin Creative
Tokopedia: tokopedia.com/twindigital dan Digital Printing Indonesia